175 g mentega tawar
200 g dark cooking chocolate, potong kecil
150 g gula pasir
4 butir telur ayam
150 g chocolate chips
100 g cranberry kering
150 g almond berkulit, belah
Ayak jadi satu:
125 g tepung terigu
1 sdt baking powder
50 g cokelat bubuk
Cara membuat:
- Siapkan loyang segi empat 20 cm, semir mentega dan taburi tepung.
- Tim mentega dan cokelat hingga leleh.
- Aduk-aduk hingga hangat.
- Tambahkan gula, aduk hingga gula larut.
- Masukkan telur satu per satu sambil aduk hingga rata.
- Tambahkan campuran tepung, aduk rata.
- Masukkan chocolate chips, aduk rata.
- Tambahkan sebagian almond dan cranberry, aduk rata.
- Tuang adonan ke dalam loyang, ratakan.
- Taburi sisa cranberry dan almond.
- Panggang dalam oven panas 180 C selama 45 menit.
- Angkat dan dinginkan.
- Potong-potong, sajikan.
Untuk 20 potong
Kalori : 4915,1 kkal - 245,7 kkal/potong
Protein : 66,5 g - 3,33 g/potong
Karbohidrat : 449,6 g - 22,48 g/potong
Lemak : 345,5 g - 17,28 g/potong
Serat : 219,7 g - 10,99 g/potong
(odi/odi)
Sumber : http://food.detik.com/read/2012/09/04/105323/2007278/361/resep-cake-cranberry-almond-brownies
No comments:
Post a Comment
Mohon Berikan Komentar Yang Berkualitas dan Membangun